• Breaking News

    DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT TNI KE 74 SORONG TIMUR PAPUA MELAKUKAN PENANAMAN MANGROVE

    Kawasan wisata mangrove kelurahan klawalu

    Havia world | Papua | Kelurahan Klawalu, Distrik Sorong Timur, Kota Sorong, Prov. Papua Barat (07/10/19) dilaksanakan Penanaman Mangrove di Wilayah kerja Koarmada III dalam rangka memperingati Hut TNI Ke- 74.

    TNI (Tentara Nasional Indonesia) menanam 300.074 batang pohon mangrove secara serentak di seluruh Indonesia dengan tema

    "Selamatkan Bumi Untuk Anak Cucu Kita"

    Acara ini dipimpin oleh Laksda TNI I N.G. Ariawan SE. MM (Pangkoarmada III),Serta diikuti oleh ± 250 orang.

    Pejabat yang turut hadir dalam acara ini adalah, Laksma TNI Dadik Hartanto M. Tr. Hanla (KS Pangkoarmada III), Brigjen TNI (Mar) Suaf Yanu Hardani (Danlantamal XIV/Sorong), Kolonel Inf Luhut Bernandus Sidabariba, S.I.P (Kasi Terrem 181/PVT), Letkol Inf Budiman, S.E., M.I.Pol., M.M. (Dandim 1802/Sorong), Letkol Inf Doddy Yudha.S.IP, MTr (Han) (Danyon 762/VYS), AKBP Ari Nyoto Setiawan (Dansat Brimob Den B pelopor), AKBP Mario crhristy P. S Sirigar S.I.K , MH (Kapolresta Sorong), dr. Hj.Pahimah Iskandar (Wakil Walikota Sorong), Julian Kely Kambu (Kepala Badan Lingkungan hidup kota Sorong), M. Takwim (Kepala KSOP Kota Sorong), Ahmad Muhdor, SH. (Kajari Sorong), Sunarto (Kepala Basarnas Kota Sorong), Para Asisten dan Kasatker Koarmada III dan lantamal XIV, Para pelajar SMAN kota Sorong.

    Diikuti oleh seluruh jajaran masyarakat

    Kegiatan dimulai pada pukul 10.42 Waktu Indonesia Timur, yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

    Acara selanjutnya diisi sambutan oleh walikota Sorong yang di Wakili oleh Wakil Walikota Sorong,

    "kegiatan Penanaman Mangrove dilakukan secara serentak diseluruh Indonesia dan hal Ini dilakukan dalam rangka memperingati Hut TNI Ke 74 sehingga di cetuskan sebagai tingkat Muri", jelas Wakil Walikota.

    Bahwa dengan dilakukan penanaman pohon Mangrove akan pentingnya pohon mangrove untuk tempat habitat laut dapat berkembang biak.

    "Selamatkan Bumi untuk Anak Cucu Kita 

    Mengajak kepada Seluruh komponen bangsa untuk melakukan Rehabilitas alam mangrove guna meningkatkan sumber daya alam.

    Dijelaskan lagi oleh beliau "bahwa apa yang sudah kita tanam kita berharap sehingga tanaman itu bisa tumbuh besar dan dapat bermanfaat buat kita kepentingan kita semua"

    Bahwa kegiatan yang kita lakukan ini sejalan dengan Visi dan Misi pemerintah kota Sorong dalam bidang pembangunan, Perlunya kita menjaga hutan mangrove dengan kelestariannya.

    Deklarasi yang telah terlaksana oleh Gubernur Prov. Papua Barat bahwa Prov. Papua Barat sebagai Provinsi konservasi yang telah menyampaikan pula keragaman hayati ekonomi kreatif dan pariwisata hal ini yang kita lakukan dengan prinsip² pembangunan, hal ini yang kita lakukan adalah sebagai dukungan untuk pemerintah Prov. Papua barat dalam bidang pembangunan pula.

    Dilanjutkan Sambutan oleh Panglima Koarmada III,

    "Atas segala rahmat dan karunia-nya kita dapat melaksanakan kegiatan penanaman mangrove dalam rangka memperingati HUT TNJ Ke -74 tahun 2019, di kawasan Wisata Mangrove Kelurahan Klawalu, Distrik Sorong Timur", terang beliau.

    Dijelaskan pula Prov. Papua Barat sebagai negara kepulauan merupakan salah satu negara Indonesia yang memiliki hutan mangrove terbesar di dunia sekitar 3 juta hutan mangrove di sepanjang 95000 kilometer Indonesia atau 23% dari keseluruhan ekosistem mangrove dunia yang penting dan manfaat yang besar bagi khususnya penduduk dari aspek biologis.

    Hutan mangrove berfungsi sebagai stabilisator sumber daya hayati di wilayah pesisir yang akan berpengaruh terhadap perekonomian wilayah pesisir Selain itu keberadaan hutan mangrove memiliki keistimewaan dalam berbagai hal baik dari aspek fisik dan ekonomi,

    1) Dari aspek fisik mangrove mampu menahan ombak mencegah abrasi bahkan mampu meminimalisir kerusakan yang diakibatkan oleh tsunami,

    2).Dari aspek ekologi mangrove mampu berfungsi sebagai filter polusi air dan udara karena terdapat pada kondisi tanah berlumpur dan mampu menyerap polutan atau asap dari udara di samping itu juga sebagai habitat tempat hidup dan berkembang biaknya berbagai jenis ikan dan biota laut sedangkan dari sisi ekonomi mangrove mampu menghasilkan kayu untuk bahan bangunan dan serta menghasilkan buah atau biji yang dapat dibuat berbagai makanan atau minuman sedangkan pada bagian kulit batang maupun sangat baik untuk bahan baku pewarna batik Selain itu keberadaan hutan mangrove juga memiliki potensi yang sangat besar untuk dikembangkan menjadi objek wisata alam.

    Kawasan Hutan Mangrove 

    Keberadaan hutan mangrove di beberapa daerah saat ini kondisinya cukup memprihatinkan mengingat besarnya jumlah pertumbuhan penduduk yang mengakibatkan wilayah kawasan mangrove di beberapa daerah telah di reklamasi menjadi daratan untuk dijadikan tempat hunian atau tempat industri di sisi lain adanya eksploitasi yang berlebihan terhadap hasil produksi mangrove tanpa memperhatikan kelestarian lingkungan akibat menurunnya luas hutan mangrove yang ada di Indonesia, oleh karenanya upaya upaya yang dilakukan untuk melestarikan sumber daya tersebut merupakan suatu tuntutan yang harus dilaksanakan dan diwujudnyatakan karena sumber daya alam yang berada di laut merupakan salah satu potensi nasional yang dapat memberikan kesejahteraan bagi bangsa Indonesia Apabila dikelola secara baik dan benar.

    Bahwa perlu diketahui kegiatan ini Penanaman pohon mangrove oleh prajurit TNI yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia selain dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke 74 TNI juga bertujuan untuk memecahkan rekor Muri dengan menanam pohon mangrove yang berjumlah 300.000 74 pohon yang disebar di 74 titik di seluruh Indonesia sedangkan untuk wilayah kerja dengan menggunakan lahan seluas 24,5 hektar dilaksanakan penanaman pohon mangrove dengan jumlah 64000 pohon, Hal yang baik ini dapat kita jadikan sebagai langkah untuk memulihkan dan melindungi kelestarian ekosistem sebagai upaya pemulihan konservasi di wilayah Papua Barat dan sekitarnya.

    Mengajak kepada seluruh masyarakat untuk turut serta memelihara dan menjaga pohon mangrove yang akan kita tanam  pada hari ini agar dapat tumbuh dan berkembang dengan lebih baik sehingga kedepan diharapkan ekosistem dan biota laut dapat memberikan andil dalam meningkatkan kondisi ketahanan nasional pada hakikatnya yang semakin baik.

    Dilanjutkan pembacaan doa.l, lalu Pukul 11.05 WIT penanaman pohon Mangrove oleh seluruh tamu undangan dan kegiatan ini dilanjutkan dengan Video Conference, sebagai ramah tamah kegiatan ini berjalan dengan aman dan tertib.

    Dapat pula dijelaskan dalam kegiatan penanaman Pohon Mangrove di Kawasan Wisata Mangrove, Kelurahan Klawalu, Distrik Sorong Timur, Kota Sorong, Prov. Papua Barat oleh Koarmada III dilakukan dalam rangka memperingati HUT TNI Ke 74 tahun 2019, dengan tujuan utama dapat meningkatkan Sumber hayati yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat yang berada di pesisir sebagaimana pohon mangrove dapat bermanfaat untuk bahan bangunan dll, serta dengan penamanan pohon Mangrove dapat bermanfaat bagi biota laut untuk berkembang biak.

    300.074 batang pohon mangrove

    Dan perlunya pemerintah daerah bekerja sama kepada seluruh intansi terkait dan masyarakat setempat untuk bersama sama meninjau pesisir pantai yang gundul tanpa pohon mangrove, karena pentingnya pohon mangrove bagi kehidupan manusia maupun biota laut serta, pohon mangrove berfungsi untuk mengurangi abrasi bahkan mampu meminimalisir kerusakan yang diakibatkan oleh tsunami. (Red)

    No comments