• Breaking News

    Koramil Tejakula terus ingatkan warga agar taati Prokes


    HAVIA WORLD ● BALI | Dalam rangka mencegah dan mengantisipasi penyebaran Covid-19 di tempat umum, Babinsa Koramil 1609-04/Tejakula Kodim 1609/Buleleng , Sertu Gede Busarsa dan Rekannya terus berupaya, serta tak bosan bosannya selalu mengingatkan warga masyarakat yang beraktivitas di luar Rumah terutama di tempat umum agar menggunakan masker. Minggu (17/04/2022).

    Desa Sembiran berada di Kecamatan Tejakula Kab. Buleleng, tidak menutup kemungkinan para warga Masyarakat seputaran Desa Sembiran akan melakukan aktivitas saling kumpul kumpul atau sambil Angkringan tersebut, kegiatan seperti ini sangat berkaitan dengan bertambahnya warga yang positif dan tertular Covid -19. Maka dari pihak pemerintah melalui TNI dalam hal ini Personel Koramil 1609-04/Tejakula menghimbau agar masyarakat, tetap taati aturan Protokol Kesehatan.

    Dalam kesempatan itu Sertu Gede Budarsa selaku Babinsa setempat tak bosan bosannya selalu mengingatkan warga masyarakat agar selalu mengunakan masker, menjaga jarak dan tidak berkumpul dengan orang banyak serta senantiasa selalu mencuci tangan dengan mengunakan sabun, ”Maskerku melindungi mu dan Maskermu melindungiku ” Ujar Babinsa.

    Ia juga menambahkan, ini tak lain adalah salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan Babinsa berkewajiban untuk selalu mengingatkan masyarakat untuk memakai masker. “Tutupnya. (Mga/tim)

    No comments