• Breaking News

    Babinsa Desa Bukti Pantau dan Dampingi penyaluran BLT- DD

     


    HAVIA WORLD ● BALI | Kamis, (14/ 4/ 2022), Pagi,  bertempat di Aula Kantor Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng,  Babinsa  Desa Bukti, Koramil 1609-02/ Kubutambahan, Kodim 1609/ Buleleng,  Koptu Ketut Sudiasa B P,  telah melaksanakan kegiatan pendampingan dan pemantauan penyaluran BLT - DD (Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa) bulan April tahun 2022 kepada 107 KPM bagi masyarakat Desa Bukti yang terdampak Covid -19 dengan nominal bantuan Rp. 300.000,- 

    Hadir pada pelaksanaan kegiatan tersebut, Perbekel Desa Bukti, Babinsa Bukti, Babinkamtibmas Desa Bukti,  Anggota BPD Desa Bukti, dan 107 orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM). 

    Dalam mengawali  kegiatan yang dilaksanakan, Babinsa, berkesempatan memberikan arahan kepada para KPM diantaranya tentang himbauan kepada warga untuk ikut  aktif berperan serta dalam menjaga Kamtibmas dengan  saling peduli dan selalu tanggap dengan lingkungannya,  karena Desa Bukti juga merupakan pelintasan jalur Pelabuhan Padang Bay dan Gilimanuk yang selalu ramai," jelasnya.

    Hal lain yang disampaikan kepada warganya juga mengenai pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid 19 ) dalam pelaksanaan adaptasi kebiasaan Baru  dengan tetap memperhatikan pertokol kesehatan tetap menggunakan Masker serta tetap mengatur jarak, rajin cuci tangan dan selalu meningkatkan kewaspadaan serta selalu menjaga kesehatan diri sendiri dan dilingkungan tempat tinggalnya,".

    "Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas ditengah -tengah warganya sangatlah penting, namun tidaklah hanya untuk sekedar kehadiran sosok Babinsa dan Babinkamtibmas ditengah masyarakat,  namun lebih penting lagi untuk selalu berperan secara nyata dilingkungan Desa binaannya, " jelasnya. (Mga/tim)

    No comments